Hasil MotoGP Qatar 2022 – Enea Bastianini menjadi yang tercepat pada seri perdana kejuaraan MotoGP 2022. Alhasil, Rider Gresini Racing itu menjadi pemenang di MotoGP Qatar (Minggu 6/3/2022).
Hasil MotoGP Qatar 2022 | Enea Bastianini (Gresini Racing) Menjadi Yang Tercepat
Pada awal race, Jorge Martin yang start diurutan pertama hampir menabrak Enea Bastianini. Akibatnya, Jorge Martin tercecer ke posisi ke 8. Pada lap ke 11, Francesco Bagnaia berusaha menyalib Jorge Martin, namun Peco gagal karena Ia terjatuh. Insident tersebut pun membuat Jorge Martin ikut terjatuh.
Sementara itu, Pol Espargaro memimpin setidaknya hampir sepanjang balapan. Kemudian disusul Brad Binder diurutan kedua, dan Marc Marquez diurutan ketiga. Pada pertengahan lap, Enea Bastianini yang berada diposisi ke empat berhasil menyalib Marc Marquez dan Brad Binder yang berada didepannya.
Sampai akhirnya, lima lap terakhir, Pol Espargaro yang memimpin balapan sedikit melebar. Enea Bastianini memanfaatkan situsai tersebut, dan akhirnya berhasil menyalip pembalap rider Repsol Honda tersebut. Alhasil, pembalap Gresini Racing itu menjadi yang pertama menyentuh garis finish pada MotoGP Qatar 2022.
Hasil MotoGP Qatar 2022
- Enea Bastianini (23) Gresini Racing MotoGP™ Ducati 168.2 42’13.1980
- Brad Binder (33) Red Bull KTM Factory Racing KTM 168.1 +0.346
- Pol Espargaro (44) Repsol Honda Team Honda 168.1 +1.351
- Aleix Espargaro (41) Aprilia Racing Aprilia 168 +2.242
- Marc Marquez (93) Repsol Honda Team Honda 167.9 +4.099
- Joan Mir (36) Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 167.8 +4.843
- Alex Rins (42) Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 167.6 +8.81
- Johann Zarco (5) Pramac Racing Ducati 167.5 +10.536
- Fabio Quartararo (20) Monster Energy Yamaha MotoGP™ Yamaha 167.5 +10.543
- Takaaki Nakagami (30) LCR Honda IDEMITSU Honda 167.2 +14.967
- Franco Morbidelli (21) Monster Energy Yamaha MotoGP™ Yamaha 167.1 +16.712
- Maverick Viñales (12) Aprilia Racing Aprilia 166.6 +23.216
- Luca Marini (10) Mooney VR46 Racing Team Ducati 166.4 +27.283
- Andrea Dovizioso (4) WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team Yamaha 166.4 +27.374
- Remy Gardner (87) Tech3 KTM Factory Racing KTM 165.5 +41.107
- Darryn Binder (40) WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team Yamaha 165.5 +41.119
- Fabio Di Giannantonio (49) Gresini Racing MotoGP™ Ducati 165.5 +41.349
- Raul Fernandez (25) Tech3 KTM Factory Racing KTM 165.4 +42.357
Gagal Finish:
- Alex Marquez (73) LCR Honda Castrol Honda 166.6 9 Laps
- Francesco Bagnaia (63) Ducati Lenovo Team Ducati 167.2 11 Laps
- Miguel Oliveira (88) Red Bull KTM Factory Racing KTM 166.9 10 Laps
- Marco Bezzecchi (72) Mooney VR46 Racing Team Ducati 165.6 6 Laps
- Jorge Martin (89) Pramac Racing Ducati 167.2 11 Laps
- Jack Miller (43) Ducati Lenovo Team Ducati 165.4 6 Laps
Seri MotoGP selanjutnya akan diselenggarakan di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Indonesia. Simak Jadwal MotoGP Mandalika Indonesia 2022.